Berita Covid19

Minggu 29 Maret 2020

Penyandang disabilitas mental di Panti Sosial rentan terhadap penularan virus Corona atau Covid-19. Perhimpunan Jiwa Sehat mengkhawatirkan kondisi penghuni panti yang memiliki penyakit bawaan, namun harus tinggal berdesakan dan berdekatan satu sama lain. Selain penyakit bawaan, nutrisi yang diterima penghuni panti tidak selalu memenuhi kebutuhan gizi sesuai standar kesehatan untuk menjaga daya tahan tubuh. "Kondisi kian mengkhawatirkan manakala penghuni panti-panti sosial pada umumnya tidak memiliki akses informasi mengenai virus Corona," ujar Yeni.

Perhimpunan Jiwa Sehat memintaPresiden Joko Widodo lebih memperhatikan kondisimereka. Permintaan ini disampaikan melalui surat terbuka yang dikirimkan pada Kamis, 26 Maret 2020.

Informasi lebih lanjut bisa klik https://difabel.tempo.co/read/1325172/corona-presiden-jokowi-mesti-perhatikan-difabel-di-panti-sosial 

 

 

Social Media PJS